Area bawah mata memiliki kulit yang cenderung lebih tipis dibandingkan area lainnya. Dengan begitu, diperlukan perawatan khusus untuk menjaganya. Salah satunya dengan penggunaan eye patch.
Lingkaran hitam di bawah mata, mata bengkak, kerutan, serta garis halus menjadi permasalahan di area bawah mata yang sering terjadi. Permasalahan tersebut muncul karena berbagai faktor yang sebagiannya tak bisa kita hindari. Maka dari itu, hadir produk seperti eye patch yang dirancang untuk mengatasi permasalahan tersebut. Yuk, kenalan lebih jauh dengan eye patch sebelum menggunakannya!
Apa Itu Eye Patch?
Eye patch merupakan masker mata yang dirancang khusus untuk menjaga kesehatan serta mengatasi berbagai permasalahan kulit di area bawah mata. Terbuat dari kertas, serat, atau pun gel, eye patch mengandung serum dengan bahan-bahan aktif yang dapat menutrisi kulit di bawah mata, seperti hyaluronic acid, retinol, ceramides, vitamin C, dan yang lainnya.
Bentuknya cocok dengan area bawah mata karena berbentuk bulan sabit atau setengah lingkaran. Pemakaiannya terbilang mudah dan praktis karena tinggal ditempelkan saja di area bawah mata lalu tunggu beberapa menit, sama dengan pemakaian sheet mask di wajah.
Manfaat Menggunakan Eye Patch
Pada dasarnya, eye patch memiliki manfaat yang hampir sama dengan eye cream. Hanya saja eye patch memiliki keunggulan dalam memberikan sensasi dingin dan efek relaksasi yang membuat mata lebih segar. Terlepas dari keunggulannya itu, manfaat eye patch secara spesifik dapat dilihat dari bahan yang terkandung seperti berikut ini:
1. Membantu menjaga kulit area bawah mata
Rentan mengalami kekeringan, area bawah mata perlu dijaga kelembapannya. Kandungan hyaluronic acid dan ceramide pada eye patch dapat membantu menghidrasi kulit serta mengurangi bengkak di mata. Selain itu, bahan oklusif seperti gliserin dan petrollum jelly mampu mengunci kelembapan.
2. Mengurangi mata panda
Mata panda merupakan kondisi saat warna area di bawah mata lebih gelap. Untuk mencerahkannya, Anda bisa menggunakan eye patch dengan kandungan kafein, niacinamide, serta vitamin C.
3. Memperlambat tanda-tanda penuaan dini
Kulit area bawah mata menunjukkan tanda-tanda penuaan lebih cepat daripada area lainnya. Hal ini terlihat dari munculnya kerutan dan garis halus di bawah mata. Perhatikan kandungan peptida, retinol, dan vitamin C karena bisa mendorong produksi kolagen dan elastin yang baik untuk mengurangi munculnya tanda penuaan.
Baca Juga: Jangan Salah Pakai, ini Tips Memilih Skincare untuk Remaja
Langkah-langkah Menggunakan Eye Patch
Meskipun sudah tidak sabar ingin merasakan efek relaksasi, jangan sembarangan asal tempel eye patch ya, Beauties! Perhatikan dan ikuti langkah-langkah berikut agar eye patch bekerja lebih efektif:
1. Bersihkan Wajah
Wajah perlu dibersihkan terlebih dahulu dari debu, kotoran, dan sisa-sisa makeup menggunakan makeup remover dan pembersih wajah yang sesuai dengan jenis kulit.
2. Aplikasikan Toner atau Essence Terlebih Dahulu
Lakukan skin prep sebelum memakai eye patch. Kulit yang kehilangan kelembapan setelah dibersihkan perlu dilembapkan lagi dengan toner atau essence, dengan demikian kulit bisa menyerap nutrisi eye patch lebih baik.
3. Tempelkan Eye Patch
Setelah tahapan skin prep selesai, tempelkan eye patch di bagian bawah mata. Tekan secara perlahan dan berulang agar menempel di kulit bawah mata secara maksimal. Tunggu hingga produk skincare dalam eye patch menyerap secara sempurna.
4. Hindari Memakai Masker Terlalu Lama
Jangan memakai masker mata terlalu lama untuk menghindari reaksi yang tidak diinginkan. Eye patch yang sudah mengering juga bisa menyebabkan kerutan. Biasanya, rentang waktu memakai masker mata sekitar 10 sampai 15 menit. Segera lepas eye patch jika produk sudah menyerap dan jangan digunakan kembali.
5. Gunakan Pelembap/Skincare Routine Setelahnya
Sama seperti rangkaian penggunaan skincare umumnya, oleskan pelembap setelah menggunakan eye patch, agar perawatan maksimal. [][teks: Sufiana Rachman/TBV | foto: freepik.com/wayhomestudio]
Sumber:
Medicalnewstoday.com. [2021]. “Choosing the best under eye patches: 9 options” Modernvintageville. [2020]. “What are Under Eye Patches and How They Work”
Komentar
Belum ada komentar !