Benarkah Glycolic Acid Bermanfaat bagi Rambut dan Kulit Kepala? Ketahui Faktanya!

[ilustrasi glycolic acid | foto: freepik.com/freepik]

Bagi para beauty enthusiast, pasti sudah tak asing lagi dengan glycolic acid bukan? Ya, kandungan ini biasa dijumpai dalam bahan skincare. Namun tidak hanya bermanfaat bagi kulit, rupanya glycolic acid juga dianggap bisa digunakan untuk perawatan rambut, lho!

 

Belakangan ini, muncul tren di TikTok yang menggunakan glycolic acid sebagai perawatan rambut. Dalam video TikTok yang viral tersebut, dikatakan bahwa glycolic acid bisa mengatasi kulit kepala berminyak, gatal, dan berketombe. Lantas apa benar kandungan yang biasa digunakan untuk perawatan wajah ini bisa sekaligus digunakan untuk perawatan rambut dan kulit kepala? Yuk, cari tahu faktanya dalam artikel ini!

 

Glycolic Acid dan Fungsinya untuk Kesehatan Rambut dan Kulit Kepala

Glycolic acid merupakan kandungan dalam skincare yang berfungsi untuk melakukan eksfoliasi kulit. Termasuk ke dalam Alpha Hydroxy Acid [AHA], glycolic acid memiliki sifat pengelupasan yang dapat melepas sel kulit mati dan penumpukan produk yang menempel di permukaan kulit. Selain itu, glycolic acid juga bisa meningkatkan kelembapan dan mendorong proses penyembuhan kulit.

 

Manfaat glycolic acid ini rupanya dapat berfungsi juga bagi kulit kepala dan rambut. Ketika diaplikasikan di kulit kepala, glycolic acid dapat bekerja dengan menghilangkan penumpukan produk dari sampo dan kondisioner. Hal tersebut didukung pernyataan dari Dr Usman Qureshi, pendiri Luke Skin by Dr Q kepada Refinery29 bahwa glycolic acid memiliki ukuran molekul yang kecil sehingga efektif untuk mengeksfoliasi kulit kepala dan mengangkat zat yang menyebabkan penumpukan sel-sel kulit mati.

 

Lebih lanjut lagi, Dr. Qureshi mengatakan bahwa glycolic acid dapat mengangkat kelebihan sebum dan penumpukan produk. Selain itu, glycolic acid juga membantu dalam menyeimbangkan kulit kepala serta melembapkan. Dari manfaat yang sudah dipaparkan tersebut, maka glycolic acid terbukti efektif untuk mengatasi permasalahan kulit berminyak, gatal, dan berketombe.

 

Cara Menggunakan Glycolic Acid untuk Perawatan Rambut dan Kulit Kepala

Anda tertarik menggunakan glycolid acid untuk mengatasi permasalahan rambut? Ikuti langkah-langkah berikut ini:

 

  1. Aplikasikan beberapa tetes glycolic acid ke seluruh kulit kepala sebelum keramas.

  2. Pijat kepala Anda agar glycolic acid tersebar merata ke seluruh area kulit kepala.

  3. Biarkan selama 30 menit atau kurang agar kandungan glycolid acid meresap.

  4. Setelah itu, bilas rambut dan lanjutkan dengan rutinitas keramas seperti biasa. Pastikan tidak ada sisa produk yang masih menempel di kulit kepala.

 

Baca Juga: Kandungan Skincare Bisa Digunakan untuk Perawatan Rambut, Berikut Manfaatnya!

 

Hal yang Perlu Diwaspadai dari Penggunaan Glycolic Acid

Meskipun glycolid acid sudah terbukti aman serta ampuh untuk perawatan rambut dan kulit kepala, ada beberapa hal yang harus Anda perhatikan agar penggunaan glycolid acid tidak memberikan dampak buruk. Dilansir dari Elle.in, para ahli membagikan beberapa tips saat menggunakan glycolic acid pada rambut, di antaranya adalah:

 

  1. Hindari penggunaan glycolic acid atau bahan eksfoliasi lainnya jika Anda baru saja melakukan perawatan kulit kepala seperti rebonding.

  2. Jangan terlalu sering menggunakan glycolid acid, gunakanlah hanya 1-2 kali dalam seminggu.

  3. Perhatikan persentasenya, idealnya gunakan glycolic acid dengan persentase 7%.

  4. Penggunaan glycolid acid tidak disarankan untuk kulit kepala yang sensitif dan kering.

  5. Glycolic acid cenderung membuat kulit sensitif terhadap sinar matahari. Maka dari itu, lindungi kulit kepala dari sinar matahari setelah penggunaan glycolic acid.

  6. Hindari penggunaan glycolic acid jika kulit kepala memiliki luka terbuka.

 

Beautyverse People, gunakanlah glycolic acid mengikuti langkah-langkah yang benar. Kesalahan dalam penggunaan glycolic acid justru bisa menimbulkan risiko iritasi dan melemahkan rambut yang berujung kerontokan. Selamat mencoba, Beauties! [][Sufiana Rachman/TBV]

 

Sumber:

Elle.in. [2022]. “Why Everyone Is Using Glycolic Acid On Their Scalp Now

Refinery29.com. [2022]. “I Tried TikTok’s Glycolic Acid Hack On My Dandruff & Wow”

Anda belum dapat berkomentar. Harap Login terlebih dahulu

Komentar

  • Belum ada komentar !