Mau Ikut Tren Warna Lipstik Yang Mana?

Memasuki 2022, peringatan terkait pandemi masih dikumandangkan. Protokol kesehatan tetap harus ditegakkan. Apakah hal ini berpengaruh terhadap tren kosmetik? 

Sepertinya tidak. Beragam produk kosmetik masih diserbu para penggemar setianya. Tren warna lipstik juga menjadi bahan perbincangan.

Selama masa pandemi, area wajah bagian bawah, termasuk bibir, merupakan wilayah yang nyaris selalu tertutupi masker. Namun rupanya hal itu tak menyurutkan hasrat para wanita untuk tetap mempercantik bagian tersebut. Pemakaian kosmetik untuk bibir terus dilakukan, meski hanya terlihat sekali waktu saja.

Nah, bagi penggemar perona bibir, ini dia beberapa panduan yang dapat dijadikan pertimbangan pada tahun 2022:

1. Tren Kilau

Lipstik dengan kilau atau glossy, atau lebih dikenal dengan lip gloss, pernah menjadi tren pada awal 2000-an. Nuansa glossy membuat bibir terkesan glamor namun tetap simpel. Selain itu, penggunaan lip glossmenjadikan bibir terlihat lebih sehat dan lembap. 

Awalnya, lip gloss memiliki pigmentasi yang tak begitu nyata. Kini, banyak produsen yang sudah membuat kombinasi lipstik dan lip gloss, dengan pigmentasi yang tinggi.

2. Tren Garis Bibir

Penggunaan garis bibir membuat bibir tampak lebih berisi dan sensual. Garis bibir pernah menjadi tren pada dekade ‘90-an. Gaya ini memang memberikan kesan vintage, namun tetap bisa jdi pilihan keren pada tahun 2022 ini.

Tarik garis di area tepian bibir dengan bentuk yang diinginkan, lalu isi bagian dalamnya dengan pemulas bibir warna lebih muda. Bibir pun akan terlihat lebih penuh alami.

3. Tren Warna 'Bold'

Tahun ini, lipstik bold alias warna-warna pekat kembali digandrungi. Warna seperti merah darah, cokelat, bahkan ungu, dengan cukup percaya dipilih untuk mewarnai bibir dan meningkatkan kepercayaan diri para wanita. Memang, ini banyak dilakukan mereka yang senang bereksplorasi. Tapi, siapa tahu tahun ini juga menjadi saat untuk Anda mengekplorasi diri. 

Warna bold apa saja yang layak coba?

1. Merah Menyala

Membayangkan saat membuka masker, yang pertama langsung terlihat adalah bibir dengan warna merah menyala. Wow kan? 

Warna merah menyala dapat dikenakan di berbagai kesempatan. Baik siang, maupun malam. Baik acara resmi, maupun santai. Terutama jika Anda gemar menjadi sorotan. 

2. Pink Cerah

Warna pink diprediksi bakal menjadi salah satu tren warna utama 2022. Dalam hal ini adalah pink yang bold, yang cerah, yang berani. 

Pink cerah memunculkan kesan fresh sekaligus powerful

3. Burgundy

Burgundy ini bisa dibilang sebagai warna yang '90-an sekali'. Diduga warna ini akan kembali marak, seiring dengan tren grunge makeup look yang kembali muncul.

Warna burgundy memunculkan semangat dan gairah. Cocok untuk Anda yang butuh afirmasi menyemangati diri dan meningkatkan energi ekstra untuk beraktivitas. 

4. Cokelat

Terkait dengan poin sebelumnya tentang tren garis bibir, warna cokelat bisa menjadi pilihan. Dalam pengaplikasian pensil bibir, pilihannya biasanya gelap untuk garisnya, dan warna lebih muda untuk bibirnya. Dengan begitu, bibir terlihat lebih penuh. 

Nah, perpaduan cokelat tua dan cokelat sedikit lebih muda bisa dipilih untuk memunculkan efek supermodel dekade ‘90-an. 

5. Ungu

Yeaaaayyyy...selamat bagi penggemar warna ungu! Diperkirakan tahun ini Anda bakal banyak teman yang memilih warna ini sebagai pemulas bibir favorit. Bukan hanya lipstik, warna ini diperkirakan bakal jadi pilihan juga untuk mata hingga rambut. 

Meski warna bold diperkiran bakal mewarnai sepanjang tahun ini, warna-warna natural masih akan tetap jadi pilihan. Tentu saja kembali kepada selera masing-masing. Namun jika Anda mau bereksplorasi, ini saatnya. Siapkan keberanian mengikuti tren warna lipstik 2022! [][TBV | foto: xframe.io]

Tags:
Anda belum dapat berkomentar. Harap Login terlebih dahulu

Komentar

  • Belum ada komentar !