Pada tahun 1859, seorang ahli Kimia berkebangsaan Inggris, Robert Augustus Chesebrough, menemukan bahan seperti lilin yang lengket, kental, dan berwarna hitam di sebuah pertambangan minyak.
Beberapa pekerja tambang mengeluh bahwa bahan tersebut sering membuat sambungan pompa di mesin pengeboran minyak tersendat. Namun, di samping keluhan tersebut, ada hal positif yang ia temukan bahwa para pekerja tambang menggunakan bahan tersebut untuk mengobati luka gores dan luka bakar.
Akhirnya, ia membawa bahan tersebut untuk diteliti lebih lanjut di laboratoriumnya. Eksperimen yang ia lakukan adalah berusaha memurnikan contoh tersebut sehingga menjadi produk yang lebih bersih dan aman bagi tubuh. Produk itulah yang menjadi cikal bakal jeli minyak bumi atau petroleum jelly. Wah, dari keluhan menjadi keuntungan, ya!
Petroleum jelly merupakan campuran minyak mineral dan wax [lilin] yang membentuk zat lemak semisolid. Walau ada kata jelly-nya, petroleum jelly tidak bisa dimakan dan hanya digunakan untuk pemakaian luar. Manfaat utama petroleum jelly adalah bekerja sebagai lapisan ekstra yang melindungi kulit. Lapisan petroleum jelly akan memerangkap cairan dalam jaringan kulit dan mencegah masuknya kotoran dari luar. Dengan begitu, kulit akan senantiasa lembap dan terhindar dari risiko infeksi akibat masuknya kotoran dan kuman.
Di samping itu, jelly serbaguna ini masih memiliki banyak manfaat lain bagi kesehatan dan kecantikan. Langsung bahas aja, yuk!
Pelembap untuk Kulit Kering
Salah satu manfaat petroleum jelly yang dikenal luas yaitu membantu menjaga kelembapan kulit dan mengatasi kulit kering. Petroleum jelly berfungsi membentuk lapisan minyak di bagian atas kulit guna menahan air di dalam kulit tidak menguap. Sebagai bahan baku tunggal, petroleum jelly pun sangat lembut di kulit. American Academy of Dermatology merekomendasikannya sebagai pereda kulit kering untuk semua area tubuh karena sangat aman dan terjangkau.
Mengatasi Bibir Kering dan Pecah-Pecah
Kurangnya cairan dapat membuat bibir menjadi kering. Hal ini bisa diatasi dengan memperbanyak minum air putih dan bantu obati dengan petroleum jelly dengan cara mengoleskannya di area bibir yang terkena masalah.
Baca Juga: Mengatasi Komedo dengan Bahan Alami atau Kimiawi?
Hidung Kering dan Mencegah Mimisan
Udara dan kulit yang kering bisa menyebabkan mimisan. Agar bagian dalam hidung tetap lembap, disarankan untuk mengoleskan petroleum jelly secara tipis menggunakan cotton bud ke dalam lubang hidung sebanyak tiga kali sehari.
Mengatasi Kaki Pecah-Pecah
Petroleum jelly bisa menjadi jalan keluar yang ampuh untuk mengembalikan kelembapan di kulit tumit yang retak. Untuk mengatasi kaki pecah-pecah, oleskan petroleum jelly pada malam hari sebelum tidur. Supaya hasilnya lebih maksimal disarankan untuk memakai kaus kaki yang nyaman dan biarkan semalaman.
Mengatasi Iritasi
Petroleum jelly memiliki sifat untuk meredakan kemerahan dan iritasi. Terutama bagi bayi yang mengalami iritasi karena popok. Cukup oleskan petroleum jelly di bagian yang mudah terkena iritasi. Dikutip berdasarkan laman WebMD, petroleum jelly juga disarankan dermatologist karena produk ini tidak memiliki wangi dan pengawet. Selain untuk mengatasi iritasi, produk ini juga berguna untuk meredakan luka di bagian luar kulit.
Menghapus Makeup
Makeup atau riasan paling efektif dihilangkan dengan minyak dan petroleum jelly yang diyakini aman untuk digunakan termasuk untuk area mata. Untuk merasakan manfaat petroleum jelly yang satu ini cukup oleskan sedikit petroleum jelly di area makeup, ambil sedikit kapas, dan tekan lembut di bagian mata yang hendak dibersihkan.
Mengatasi Kerusakan Rambut
Petroleum jelly bisa mengurangi ujung rambut bercabang dan menambah kilau di rambut yang tampak kusam. Caranya, gosokkan sedikit petroleum jelly di antara telapak tangan dan oleskan ke ujung rambut. Perlu diingat bahwa mengaplikasikan petroleum jelly terlalu banyak justru akan membuat rambut terlihat greasy!
Membuat Aroma Parfum Lebih Tahan Lama
Formula petroleum jelly rupanya juga bisa membuat aroma parfum lebih tahan lama. Caranya, cukup oleskan petroleum jelly di tempat yang biasa digunakan untuk menyemprotkan partum atau pergelangan tangan. Petroleum jelly akan membuat kulit lembap sehingga aroma parfum lebih tahan seharian.
Wow, memang cocok diberi julukan si jelly serbaguna! Notes: semua cara di atas harus tetap dibarengi dengan menjaga pola hidup sehat, sabar, dan konsisten. Namun, bila terdapat keluhan, segera konsultasikan dengan ahli, ya, Beauties! So, what are you waiting for? Sudah siap mencoba keajabain si jelly serbaguna ini? [][teks: Khansa Najla Pramesti/TBV | foto: unsplash.com/towfiqu-barbhuiya]
Komentar
Belum ada komentar !