Rambut Anda mudah lepek dan kulit kepala mudah berminyak? Bisa jadi itu disebabkan oleh kulit kepala yang memproduksi sebum berlebih.
Sebum atau minyak alami diproduksi kelenjar minyak dan tidak hanya berakibat kepada rasa tidak nyaman, tapi juga bisa menyebabkan rambut rontok, ketombe, dan jerawat di kulit kepala. Dalam artikel yang dikeluarkan Livestrong pada 2010, kelenjar sebaceous aktif menjadi penyebab berlebihnya minyak rambut. Terdapat beberapa faktor yang menyebabkan mudahnya rambut dan kulit kepala berminyak, di antaranya:
1. Hormon yang berubah dan genetik
Perubahan hormon tak hanya mempengaruhi tubuh, tapi juga dapat mempengaruhi kesehatan rambut dan kulit kepala. Hormon androgen adalah salah satu hormon yang berpengaruh kepada pembuatan minyak pada rambut dan kulit kepala. Hormon lebih tinggi dapat terjadi pada ibu hamil, wanita yang sedang menstruasi, dan remaja. Selain karena hormon, rambut dan kulit kepala berminyak juga bisa disebabkan faktor keturunan.
2. Faktor medis
Kondisi rambut dan kulit kepala yang mudah berminyak dapat disebabkan penyakit yang menyertai, salah satunya dermatitis seboroik. Penyakit ini menyebabkan keluhan di penderita seperti rasa gatal yang disertai kulit mengelupas, berketombe, dan bercak merah di kulit.
3. Mencuci rambut terlalu sering
Tahukah Anda, mencuci rambut dengan frekuensi terlalu sering dapat memicu peningkatan produksi minyak di rambut dan kulit kepala. Hal ini terjadi karena kandungan yang terdapat dalam produk sampo dapat memicu produksi sebum yang lebih banyak dan membuat rambut terlihat lepek. Akan tetapi, hal ini tetap bergantung kepada kondisi dan jenis rambut masing-masing.
4. Produk perawatan rambut yang digunakan
Produk perawatan rambut cukup berpengaruh kepada kondisi rambut dan kulit kepala. Minyak yang terdapat di kulit kepala tidak dapat hilang jika hanya dibasuh dengan air. Produk perawatan yang disarankan adalah sampo yang tidak mengandung minyak serta kondisioner yang khusus diperuntukkan bagi pemilik rambut dan kulit kepala berminyak.
Setelah mencuci rambut, jangan lupa untuk membasuh rambut dengan bersih menggunakan air dingin. Air hangat dan tidak membilas rambut dengan bersih dapat menyebabkan berminyaknya kulit kepala. Selain itu, para pemilik rambut dan kulit kepala berminyak harus menghindari produk perawatan dengan bahan silikon. Bahan ini sebenarnya berfungsi sebagai pelembut dan penambah kilau rambut. Namun bahan silikon dapat menyebabkan tertimbunnya minyak di kulit kepala. Produk yang mengandung bahan silikon ini biasanya memiliki penggalan akhir ’-cone’.
Setelah mengetahui beberapa hal yang menyebabkan rambut dan kulit kepala berminyak, kita juga harus mengetahui hal-hal yang harus dihindari agar tidak memicu produksi sebum berlebih, yaitu:
- Terlalu sering menyentuh rambut.
- Menyisir rambut dengan waktu yang terlalu lama.
- Menghindari produk perawatan dengan bahan dasar minyak.
- Menggunakan kondisioner sampai ke akar rambut. Cukup mengoleskannya di bagian ujung rambut, lalu bilas dengan bersih.
- Terlalu sering meluruskan rambut dengan alat catok, karena suhu yang panas dapat memicu produksi minyak di rambut.
Nah, selain hal-hal di atas, terdapat beberapa bahan alami yang dapat membantu Anda dalam merawat rambut berminyak, di antaranya:
1. Teh Hijau
Zat tanin yang terdapat dalam teh hijau dapat menutrisi kulit kepala dan membantu mengurangi sebum berlebih. Kandungan epigallocatechin gallate atau biasa disingkat EGCG yang terdapat dalam teh hijau dapat membantu mencegah kerontokan serta membantu mempercepat pertumbuhan folikel rambut.
2. Lidah buaya
Khasiat yang diberikan lidah buaya bagi rambut rasanya sudah menjadi rahasia umum. Lidah buaya dapat membuat rambut lebih lembut, kuat, berkilau, sehat, dan tentu saja membantu mengontrol minyak berlebih di rambut dan kulit kepala.
3. Apple cider vinegar atau cuka apel
Kadar asam asetat yang ada dalam cuka apel dapat menyepadankan pH di kulit kepala. Selain itu, cuka apel juga dapat membantu menutrisi rambut dan menjadikannya lebih sehat dan mengilap.
Melakukan perawatan secara rutin tentu dapat membantu memperbaiki kondisi rambut dan kulit kepala. Jadi, segera, bisa ucapkan selamat tinggal kepada rambut berminyak. Namun, konsultasi ke dokter tetap disarankan jika kondisi rambut dan kulit kepala berminyak Anda tidak kunjung membaik, ya. [][teks: Nisa Ulayya/TBV | foto: pexels.com/cottonbro]
Komentar
Belum ada komentar !